Cari Blog Ini

Senin, 04 April 2011

Modul 3 - Praktikum Pengolahan Gambar (A)


BAB I
PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang

Dimension tool di gunakan  untuk memberikan keterangan mengenai ukuran suatu (dimensi) gambar. Dimension tool dapat berupa garis Vertical Dimension Tool, Horizontal Dimension Tool, dan Slanted Dimension Tool.



1.2  Tujuan
1)      Mahasiswa mampu memahami Dimension tool
2)      Mahasiswa mampu menggunakan Dimension tool
3)      Mahasiswa mampu membuat gambar dengan Dimension tool






BAB II
Dasar Teori

2.1  Teori Singkat

Garis dimensi digunakan untuk memberikan keterangan mengenai ukuran (dimensi) gambar tersebut. Untuk menggunakan Dimension Tool, lakukan langkah-langkah berikut :
a. Buka Curve Flyout, dan klik Dimension Tool.
b. Pada Property Bar, klik salah satu dari tool berikut ini :
- Vertical Dimension Tool
- Horizontal Dimension Tool
- Slanted Dimension Tool
c. Klik titik awal garis dimensi yang ingin anda buat
d. Klik titik akhir garis dimensi. Setelah selesai klik yang kedua maka angka yang menyatakan ukuran garis dimensi yang anda drag tadi akan muncul
e. Mungkin angka yang muncul tidak serasi karena ukuran font-nya menggunakan default pada program tersebut
·         Auto Dimension : membuat garis dimensi segala arah. Anda dapat
menggunakan tool ini untuk membut garis horizontal dan diteruskan vertikal.
Secara otomatis setiap kali klik titik yang kedua akan muncul ukuran garis
tersebut
·         Horizontal dan Vertical Dimension : untuk membuat garis vertikal saja atau
horizontal saja, angka akan muncul di ujung garis
BAB III
TUGAS PENDAHULUAN
Dimension Tool

Ada 5 macam dimension tool yang termasuk dalam kelompok Dimension Tool ini, yaitu Auto Dimension, Vertical Dimension, Horizontal Dimension, Slanted Dimension, dan Angular Dimension.
  • Auto Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran panjang atau tinggi, atau juga jarak horizontal maupun vertikal antara dua titik, baik dalam satu kurva ataupun antara kurva satu dengan yang lain.
  • Vertical Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran tinggi atau jarak vertikal antara dua titik.
  • Horizontal Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran panjang atau jarak horizontal antara dua titik.
  • Angular Dimension : adalah tool untuk mengetahui besaran sudut yang terbentuk oleh dua segmen garis.
Untuk mengaktifkan tool Dimension ini langkah-langkahnya adalah :
  1. Klik dan tahan pada Freehand Tool yang ada pada toolbox (jangan tekan F5) sehingga muncul curve flyout.
  2. Pilih (klik) Dimension Tool.
Bila Dimension ini telah kita aktifkan, maka property bar akan menampilkan pilihan-pilihan untuk Dimension Tool ini, yang terdiri atas (dari kiri ke kanan) :
  • Jenis Dimension Tool yang akan digunakan (Auto, Vertical, Horizontal, Slanted, Call out dan Angular). Pilihan berikutnya yang muncul (kecuali kita memilih Call Out) adalah :
  • Dimension Style : berisi menu drop down yang menampilkan pilihan style dimensi yang akan kita gunakan. Pilihannya adalah : Decimal, Fractional (pecahan), US Engineering dan US Architectural. Dari pilihan-pilihan ini biasanya digunakan Decimal atau Fractional. Sedangkan kedua pilihan lainnya hanya digunakan untuk kepentingan-kepentingan di bidang tertentu saja (arsitektur dan engineering). Pilihan Dimension Style ini tidak aktif apabila dimension tool yang kita gunakan adalah Angular Dimension.
  • Dimension Precision : untuk menentukan tingkat ketelitian dari hasil pengukuran, misalnya sampai tiga digit di belakang koma, seperseratusan, dst.
  • Dimension Units : untuk menentukan satuan pengukuran yang kita gunakan, misalnya milimeter (mm), centimeter (cm), dst.
  • Icon Show Dimension Units : ini adalah sebuah icon berlambang “mm” dengan tanda dua kutip di atasnya. Bila icon ini aktif (background-nya berwarna terang), maka satuan yang kita gunakan akan tercantum pada penulisan hasil pengukurannya. Cukup klik pada icon tersebut untuk mengaktifkan atau menonaktifkannya.
  • Prefix dan Suffix For Dimension : untuk menambahkan karakter (keterangan) di depan atau dibelakang penulisan hasil pengukuran.
  • Icon Dynamic Dimensioning : untuk mengaktifkan atau menonaktifkan pilihan-pilihan seperti tersebut di atas.
  • Text Position Drop Down : berupa pilihan dalam menu drop down yang berisi pilihan penempatan atas penulisan hasil pengukuran pada garis dimensi.
BAB V
PENUTUP

5.1     Kesimpulan

Kita telah mengenal dan memahami apa fungsi dari dimension tool dan. Dengan mengerti sekaligus memahami tool-tool pada corel draw maka kita akan lebih mudah dalam menjalani dan memanfaatkan corel draw dengan baik.

5.2     Saran

Untuk mempermudah kita dalam penggunaan dimension tool, terlebih dahulu kita harus mengetahui fungsi dan aturan-aturan penggunaannya. Agar kita tidak kesulitan dalam menggunakan Dimension tool tersebut.
http://www.4shared.com/document/NP2eaP7h/Satria_Fajar_S.html

UAS DASKOM_C

Nama : Satria Fajar Siddiq

NRP : 10.04.7.1.1.00030

Kelas : C

Jurusan : Multimedia dan Jaringan

Matakuliah : DASKOM





JAWABAN

1. pada masa depan saya yakin bahwa internet semakin maju dan canggih. hal itu bisa membantu kita untuk berkomunikasi di dunia maya dan bisa juga membantu kita mengenal lebih jauh informasi yang terdapat pada dunia maya. Sekaran ini terdapat situs jejaring social. Dalam akhir akhir ini banyak kasus lantaran situs jejaring social. Entah itu orang hilang, penipuan, dll tetapi hal itu kembali pada diri kita sendiri, kita harus pintar dalam memanfaatkan kecanggihan internet kalau kita tidak bisa memanfaatkan kecanggihan internet maka kita yang akan rugi.

2. Menurut saya OS yang paling bagus adalah Linux karena Linux merupakan software yang Open Source (Free). Linux lebih unggul dalam hal segi keamanannya dan kesetabilannya dari pada OS lainnya dan aplikasi- aplikasi yang dibutuhkan linux sudah tersedia. Itulah alasan mengapa linux merupakan OS yang tangguh dan efisien di masa yang akan datang.

3. Menurut saya dengan adanya internet keluarga kita bisa lebih memanfaatkan teknologi saat ini,

Kemajuan teknologi informasi saat ini harus kita manfaatkan Teknologi informasi harus dimanfaatkan secara bijaksana agar lebih berguna untuk kehidupan kita. Mungkin bagi orang tertentu internet keluarga ini tidak menguntungkan karena kalau anak tidak tahu memanfaatkan internet biasanya mereka membuka situs- situs yang dilarang dan internet juga bisa dijadikan hiburan, bisnis, dan lain- lain.

4. Cara sharing os pada linux ubuntu

· Pertama mengecek Lan card yg terpasang pada computer.
· Harus memerlukan 2 komputer untuk sharing data.
· Memerlukan jenis kabel UTP dan konektor RJ-45,menggunakan jenis sambungan crossover.Dan semua peralatan dalam keadaaan normal dan baik.
· Langkah selanjutnya menyetting IP addres nya pada komputer 1 (192.168.1.3) dan komputer 2 (192.168.1.4) cara menyetting IP pada komputer ber OS linux : klik system -> preference -> klik network connections -> lalu pilih auto eth0 -> klik edit -> klik IPv4 settings -> pada method pilih manual -> ketik IP addres dan netmask nya -> klik apply -> lalu isikan passwordnya -> ok

- Cara sharing os pada windows

a. Klik kanan pada file yang akan disharing pilih pilihan sharing an security

b. Pilih sharing dan kentang pilihan share this forder on the network

c. Lalu klik ok